Internet marketing: Panduan lengkap internet marketing untuk pemula

Jika anda pebisnis atau tenaga pemasar maka melakukan internet marketing menjadi penting Anda lakukan. Kalau Anda bertanya seberapa penting internet marketing sebagai strategi pemasaran?.

Sekarang era saat mana semua aktifitas serba online. Orang mencari jawaban untuk hampir semua pertanyaan melalui media ONLINE. Melakukan bisnis apapun agar cepat berkembang menuntut anda mengikuti tren serba online tersebut. Maka internet marketing atau pemasaran online menjadi sangat penting dan tak bisa diabaikan.

Internet marketing itu sendiri adalah salah satu bagian dari marketing selain dari marketing konvensional.

Kalau anda belum memahami dengan benar apa itu internet marketing, maka lanjutkan membaca hingga selesai. Harapan saya artikel ini bisa memandu Anda belajar Internet marketing dengan benar.

Pengertian Internet Marketing

pengertian internet marketing

Apa itu internet marketing?. Mengutip dari tulisan yang terbit di www.webopedia.com, google mendefinisikan internet marketing adalah suatu aktifitas yang merujuk pada periklanan dan usaha pemasaran menggunakan website dan email dengan tujuan agar terjadi penjualan langsung via e-commerce.

Dalam bahasa Indonesia internet marketing itu disebut dengan pemasaran online. Pemasaran online secara sederhana diartikan sebagai aktifitas pemasaran melalui media online. Internet marketing boleh juga disebut marketing online, marketing di internet.

Selain itu internet marketing bila dipandang dari betapa ia bisa menjangkau konsumen dalam area yang amat luas menjadi sarana utama dalam era digital marketing.

Beberapa Media online yang umumnya menjadi alat pemasaran online adalah blog atau website, email disebut pula email marketing, kemudian ada pula media sosial semisal facebook, twitter, Instagram, WhatsApp, linkedin dan ini disebut dengan istilah sosial media marketing.

Semua media online itu terhubung dalam jaringan internet. Sehingga boleh juga kita sebut pemasaran dalam jaringan atau pemasaran daring.

Sebagaimana dijelaskan dari pengertian internet marketing diatas bahwa tujuan melakukan pemasaran online adalah agar terjadi penjualan. Terjadinya penjualan berarti ada pembeli, maka internet marketing tidak semata membuat terjadi penjualan lalu selesai sampai disitu.

Pemasaran online mencakup pula usaha menjalin hubungan dengan konsumen dengan maksud mempertahankan mereka agar menjadi konsumen setia.

Beberapa saluran Internet Marketing

Berdasarkan metode dan tempat melakukannya Internet marketing terbagi kedalam beberapa saluran:

Search Engine Marketing (SEM)

Search engine marketing dalam Bahasa Indonesia diartikan sebagai pemasaran melalui mesin pencari informasi. Apa itu mesin pencari informasi?. Mesin pencari informasi adalah website tempat anda mencari informasi yang ada di internet dengan cara mengetikkan kalimat atau kata kunci pencarian tertentu. Beberapa mesin pencari paling terkenal: Google, yahoo dan bing. SEM Terbagi lagi:

Paid SEM adalah anda membeli layanan pemasangan iklan di mesin pencari. Anda diminta deposit sejumlah uang tertentu sebagai pembayarannya, nilai deposit anda akan dkurangi setiap kali orang klik iklan anda ( iklan PPC).

Cara paling populer memasang iklan di mesin pencari adalah iklan PPC Cara kerjanya: Anda memilih kata kunci pencarian tertentu yang ada hubungannya dengan bisnis anda.

Begitu orang ketik kata kunci pencarian tersebut di mesin pencari, maka iklan anda akan tampil di halaman hasil pencarian tersebut. Biasanya tampil di halaman pertama posisi atas dengan diberi label “Iklan”.

Begitu orang klik iklan tersebut, maka website anda akan terbuka.

Organic SEM

Organic SEM adalah anda menempatkan judul website atau judul artikel pemasaran anda di halaman hasil pencarian google untuk kata kunci pencarian tertentu.

Cara kerjanya adalah anda menulis artikel tertentu yang terkait dengan produk anda dengan fokus pada menargetkan kata kunci pencarian tertentu. Lalu artikel tersebut anda terbitkan di blog/website anda, selanjutnya ia akan masuk ke dalam database mesin pencari.

Begitu pengunjung internet mengetikkan kata kunci pencarian yang anda targetkan, maka judul website atau judul artikel anda tersebut ditampilkan mesin pencari tersebut di halaman hasil pencariannya.

Anda harus berusaha agar judul artikel atau judul website anda tampil di halaman pertama di peringkat atas pula. Untuk bisa tampil di peringkat atas itu bukan pekerjaan mudah, anda butuh kerja ekstra.

Cara agar judul website atau judul artikel anda tampil di peringkat atas halaman pertama begitu orang mengetikkan kata kunci pencarian tertentu di mesin pencari disebut teknik SEO (search engine optimization).

Social Media Marketing (SMM)

Dalam Bahasa Indonesia dikenal sebagai pemasaran melalui media sosial. Beberapa Media sosial paling populer adalah: Facebook, twitter, instagram, WhatsApp. SMM Terbagi lagi:

Paid SMM adalah anda memasang iklan di media sosial. Begitu klik iklan anda yang tampil di media sosial maka website anda akan terbuka.

Organic SMM

Ini adalah cara gratis melakukan pemasaran melalui media sosial.

Caranya anda hanya perlu update status misalnya di beranda media sosial semisal facebook anda, lalu buat link menuju website anda dalam status tersebut.

Semakin banyak teman facebook anda akan semakin banyak pula orang yang melihat status anda. Diantara mereka yang membaca status anda boleh jadi akan ada yang klik link dalam status anda, lalu mereka akan melihat produk di website anda.

Anda perlu pula buat halaman khusus yang berisi pajangan gambar produk jualan anda. Halaman ini bisa anda hubungkan dengan website jualan anda. Halaman khusus produk tersebut akan bisa ditemukan pengguna facebook yg cari informasi melalui fasilitas menu pencarian facebook.

Content Marketing atau pemasaran melalui konten media online

Content marketing adalah anda membuat konten yang anda letakkan dalam  blog pemasaran anda atau blog punya orang. Konten itu bisa berupa: artikel pemasaran, ebook, video youtube, dsb.

Salah satu dari content marketing adalah Blog Marketing

Anda buat blog blogspot atau blog di website populer manapun, lebih bagus lagi blog di website anda sendiri. Blog tersebut khusus sebagai corong untuk mempromosikan produk anda.

Anda secara rutin membuat artikel posting yang berisikan tofik seputar produk yang anda jual. Misalnya bisnis anda adalah jualan sepatu di toko online. Anda terbitkan artikel secara rutin dengan tofik seputar sepatu, fashion atau apapun yang terkait dengan sepatu atau seputar toko online anda.

Artikel yang anda buat ditujukan untuk membentuk image anda sebagai seorang yang ahli dibidang persepatuan atau website toko online anda sebagai tempat paling pas untuk belanja sepatu. Tetapi tentu saja jangan berlebihan menonjolkan anda atau produk anda.

Content marketing atau pemasaran melalui konten ini bisa juga dengan cara menerbitkan posting artikel anda di blog orang lain yang  populer. Konten marketing seperti diatas dikenal pula dengan sebutan blog marketing atau pemasaran melalui blog.

Satu lagi bagian dari Content Marketing adalah Display Advertising

Selain melalui artikel anda bisa pula melakukan konten marketing dengan cara memasang iklan banner di blog/website orang lain yang terkenal. Anda biasanya akan diminta membayar sejumlah uang tertentu untuk masa tayang per minggu, perbulan atau pertahun. Semakin populer sebuah website/blog semakin besar pula bayarannya.

Email Marketing

Anda mengirimkan email yg berisi informasi tentang produk jualan anda. Email tersebut umumnya berisi gambar produk berserta detil secara singkat atau beberapa kalimat penawaran jasa anda. Umumnya untuk memberikan infornasi lebih mendetil anda memuat link menuju website jualan anda. Langkah utama untuk melakukan ini adalah mengumpulkan sebanyak mungkin alamat email.

Affiliate Marketing

Anda menggunakan pemilik website/blog untuk memasarkan produk anda dengan persentase tertentu dari harga produk sebagai imbalannya, bila terjadi penjualan setelah klik link di website mereka.

Cara kerjanya: Mereka mendaftar ikut program affiliasi bisnis anda. Mereka memasang banner atau teks link menuju website bisnis anda di website/blog meteka. Jika ada pengunjung klik banner atau link tersebut lalu masuk ke website anda dan terjadi pembelian maka mereka mendapatkan komisi.

Demikianlah beberapa macam pembagian internet marketing. Dari penjelasan diatas maka disimpulkan Bahwa:

Kesimpulan

Pemasaran terbagi 2 cara yaitu pemasaran konvensional atau pemasaran offline dan pemasaran online atau internet marketing. Internet marketing terbagi lagi banyak cara atau saluran, tetapi pada pokoknya ada 2 pertimbangannya: Anda melakukan internet marketing sendiri, atau bayar orang lain.

Jika anda tidak bisa atau tidak mau repot memasarkan produk anda. Anda bisa pakai jasa internet marketing.

Anda bisa pilih metode internet marketing berbayar atau gratis. Kalau anda harus melakukan internet marketing sendiri dan anda memilih metode yang gratis maka anda harus:

  • Setidaknya miliki akun media online populer seperti facebook, twitter, instagram dan aktif bersosialisasi dengan teman medsos anda. Manfaatkan medsos tersebut sebagai media pemasaran.
  • Lebih bagus lagi anda buat blog atau gunakan website anda sebagai media internet marketing
  • Isi blog/website tersebut dengan artikel yang relevan dengan bisnis anda secara rutin.
  • Kelola blog tersebut dengan benar
  • Cari blog orang lain
  • Terbitkan artikel biasa atau artikel pemasaran anda di blog orang lain tersebut

Untuk bisa menerbitkan artikel di web/ blog anda atau di blog orang lain anda harus:

  • Belajar menulis artikel
  • Atau bayar orang untuk menuliskan artikel anda

Agar artikel anda bagus dan cocok untuk pemasaran, artikel tersebut harus:

  • User friendly atau mudah dibaca dan dipahami pembaca.
  • Search engine friendly atau memenuhi standar untuk dikatakan berkualitas menurut mesin pencari (contoh: google)

Agar proses belajar internet marketing lebih mudah dan terarah
Silahkan anda ikuti kursus di biajo bisnis. Klik disini untuk mengetahui informasi selengkapnya tentang kursus.

Dengan ikut kursus anda akan dipandu memahami internet marketing dari awal hingga bisa praktek dengan benar. Jika menemui kesulitan memahami materi anda bisa dipandu langsung secara online.

Meskipun jika anda telah memiliki website wordpress yang juga otomatis punya blog sebagai sarana pemasaran online, akan lebih baik anda juga baca panduan utama terakhir yaitu belajar membuat blog blogspot

Internet marketing: Panduan lengkap internet marketing untuk pemula
Kembali ke Atas